Gagal membuat dual booting

Belum lama ini saya menginstallkan blankon sajadah 6.1 ombilin ke laptop temen. Kondisi awal laptop terinstall W7 dengan 4 partisi : (1) Sistem reserved 100 MB, (2) Sistem W7, (3) Multimedia, (4) DATA semua berjalan normal saja. Lalu saya hendak membuat dual booting.
Hal yang pertama saya lakukan adalah menjalankan LiveUSB BlankOn Sajadah yang memang telah terinstall di kartu memori saya. Saya cek lspci ternyata WiFinya menggunakan Atheros, saya pernah dengar kalau Atheros tidak auto detek. Saya cek di applet networkmanager tak ada sinyal WiFi yang tertangkap. Memang ada 2 kemungkinan dalam hal ini. Pertama, di daerah pelosok seperti ini memang tidak ada sinyal Wifi, kedua Atheros memang tidak autodetek, dan satu kemungkinan lagi yaitu kedua-duanya adalah benar.
Kembali ke masalah dualbooting. Dengan keempat partisi yang sedemikian rupa, saya mencoba mengubah partisinya dengan cara saya sendiri dengan menggunakan gparted. Partisi multimedia dan data saya hapus, kemudian dibuat partisi baru di bawah partisi perluasan (extended). Sebelumnya data yang berada di kedua partisi tersebut dibackup ke partisi W7 karena kebetulan masih muat. Continue reading